Malam Jumat Mengharu Biru

Ilustrasi/Foto: Pipiet Senja
Penulis : Pipiet Senja

MALAM Jumat mengharu biru
Sukses pergi ke kamar mandi
Mengambil air wudhu
Setelah dua minggu
Terbaring tak berdaya
Hanya bisa tayamum

Tak terasa airmata bersimbah deras
Saat cucuku menjadi imam
Membaca ayat-ayat sholat
Dengan fasih

Usai sudah maghriban
Kami berdoa khusuk berdua
Air mata kian bersimbah
Apatah pula saat usai berdoa akhirnya kami berpelukan

Makin bersimbah sudah air mata bak takkan henti

hingga cucuku berkata; Manini, tolong jangan pergi sekarang, plìiis….
Tidak Nak, esok Manini hanya kembali ke UGD

Malam Jumat kian mengharu biru
Ada air mata bak tak henti
Entah sampai kapan (*)

Sakura Garden, 26 September 2024



                            
                        
Related posts
Tutup
Tutup